MEMBANGUN RUMAH MINIMALIS
Salah Satu Karakteristik untuk mendefinikan desain rumah minimalis adalah desain dengan denah dan tampak yang ditekankan pada murahnya biaya dalam membeli aksesories dalam rumah yang akan dibangun, dengan demikian bisa didapatkan anggaran biaya yang cukup murah.
PINTU
Pintu adalah sebuah bukaan pada tembok yang berfungsi sebagai bidang yang menghubungkan antar ruang dan sebagai sirkulasi antar ruang-ruang yang dilingkupi
oleh dinding / bidang tersebut. Pintu kebanyakan ditemui pada bangunan rumah yang kebanyakan terbuat dari kayu , aluminium, besi dan plastic.
JENDELA
Jendela Merupakan bagian dari elemen rumah dan dapat memasukkan udara dan cahaya dari luar ke dalam rumah . Pada awal penggunaannya jendela berfungsi sebagai suatu bukaan pada bangunan. Akan tetapi, seiring dengan perkembangan zaman yang semakin maju, fungsi dari jendela semakin bertambah dengan adanya nilai keindahan dan estetika dari suatu bangunan.
DINDING
Perhatikanlah batas ruang di sekitar rumah anda, maka akan anda dapati sekat sebagai pemisah antara ruang yang satu dengan ruang yang lain yang biasa kita kenal sebagai dinding rumah. Dinding berfungsi sebagai pembatas area rumah, pembatas ruang tidur, kamar mandi, dapur, ruang keluarga, ruang tamu dan lain - lain. Tak heran jika adanya dinding bisa
menjadi elemen penting pada pembangunan sebuah rumah, dan karenanya dinding memerlukan
perlakuan yang istimewa.
CAT RUMAH
Kebutuhan akan bahan cat untuk rumah semakin berkembang. hal ini bisa dilihat dengan lahirnya berbagai jenis warna, sehingga mudah dalam memilih sebuah warna yang pas dengan selera kita.
untuk mendapatkan warna cat rumah yang sesuai dengan selera, hendaknya di desain terlebih dahulu, karena tidak sembarang warna cocok dengan rumah kita, menyesuaikan dengan daerah dan selera kita masing - masing.
Previous article
Next article